Pidato Singkat Anak SD Berbuat Baik Kepada Orangtua

https://oangsun.blogspot.com/2019/09/pidato-singkat-anak-sd-berbuat-baik.html



Assalamu'alaikum Wr Wb

Alhamdulillahirobbil'alamin. Washolatuwassalamu'ala Muhammadin Wa'ala alihi wa shohbihi ajma'in amma ba'du.

Yang kami hormati dewan juri, para Bapak Ibu hadirin, hadirot yang dimuliakan Allah SWT, perkenankan saya ................ dari SDN .................., pada kesempatan kali ini saya menyampaikan ceramah singkat dengan judul Berbuat baik kepada kedua orangtua ( Birrul Walidain).

Dalam ayat lainnya Allah berfirman dalam QS Al Isro' 17:23

" Dan Tuhanmu telah memerintahkan supaya kamu jangan menyembah selain Dia dan hendaklah kamu berbuat baik pada Ibu dan Bapakmu. "

Hadirin yang kami muliakan , berbuat baik kepada orangtua adalah kewajiban. Barang siapa berbuat buat baik kepada kedua orangtuanya maka berarti telah beriman dan mentaati perintah Allah SWT dengan baik.

Teman-temanku, siapa yang hari ini telah salim kepada Bapak dan Ibunya ? Siapa yang telah mendoakan Bapak dan Ibunya ?.

Tentu teman-teman telah salim pada orangtuanya dan secara rutin mendoakan orangtuanya karena kita semua, saya dan teman-teman adalah anak sholeh bukan ?. Betul kita adalah anak sholeh yang ingin dicintai Allah serta dimasukan ke surgaNya dan bukan anak durhaka yang dimurkai Allah yang menjadi calon penghuni neraka.

Mengapa kita mesti berbuat baik dan berbakti kepada kedua orangtua?. Karena beliau yang melahirkan kita, yang menggendong kita saat kita kecil, yang menyuapi makan kita, yang menyayangi kita sampai saat ini. Kita harus berbakti kepada mereka.

Rasulallah SAW mengajarkan kepada kita agar selalu mendoakan kedua orangtua kita. Bagaimana doanya teman-teman?. Insya Allah teman-teman telah hafal semua.

اللَّهُمَّ اغْفِرْ لِى وَلِوَ الِدَىَّ وَارْ حَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَا نِى صَغِيْرًا

Allahumma fighfirlii wa liwaa lidhayya warham humaa kamaa rabbayaa nii shokhiroon


"Ya Allah ampuni dosa-dosaku dan dosa kedua orangtuaku dan sayangi mereka berdua sebagaimana mereka menyayangi aku diwaktu kecil".

Semoga kita menjadi anak yang senantiasa mendoakan orangtua kita sehingga diampuni dosa kita dan dosa kedua orangtua kita serta semoga disayangi Allah, Aamiin.

Kiranya cukup apa yang saya sampaikan , mohon maaf segala kekurangan.

Wassalamu'alaikum Wr Wb .




Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pidato Singkat Anak SD Berbuat Baik Kepada Orangtua"