Rhoma Irama dan Soneta

https://oangsun.blogspot.co.id/2017/12/rhoma-irama-dan-soneta.html


Sahabat blogger , siapa yang tak kenal dengan Raja Dangdut Rhoma Irama , ya penyanyi kondang asal Tasikmalaya , 11 Desember 1946, yang dengan nama aslinya Raden Haji Oma Irama aktor sekaligus penyanyi juga  , Rhoma Irama juga terjun ke dunia politik . Pada awal  masa Orde Baru  Rhoma Irama sempat menjadi maskot Partai berlambang Kabah PPP , setelah terus dimusuhi Pemerintah Orde Baru karena tidak mau masuk ke Partai Golkar.Rhoma pun sempat tidak aktif beberapa waktu , sebelum akhirnya terpilih sebagai anggota DPR mewakili utusan golongan seniman dan artis pada tahun 1993 , pada tahun 2004 Rhoma Irama tampil dalam panggung kampanye PKS dan di tahun 2017 Rhoma Irama mendirikan partai yakni Partai IDAMAN (Indonesia Damai dan Aman).Rhoma Irama berpasangan hidup dengan beberapa wanita diantaranya :

  • Veronika (bercerai)   →  Debbie Veramasari,Vicky Zulfikar,Dan Romy Syahrial
Veronika

Rhoma Irama menikah dengan Veronika tahun 1972 , Veronika adalah seorang mualaf , namun sayangnya pada tahun 1985 .Rhoma dan Veronika bercerai.Veronika meninggal pada tahun 2005 karena sakit
  • Ricca Rachim 
Ricca Rachim

Setelah bercerai dengan Veronika selang setahun , Rhoma Irama menikahi Ricca Rachim , dan sama seperti Veronika , Ricca Rachim juaga seorang mualaf.Ricca Rachim merupakan lawan main Rhoma Irama di beberapa film yakni Melodi Cinta, Badai di awal Bahagia ,Cammelia,Cinta Segitiga ,Pengabdian, Pengorbanan dan Satria Bergitar.Hingga sekarang Ricca Rachim masih setia mendampingi Rhoma sebagai istri
  • Angel Lelga (siri-bercerai)
Angel Lelga

Pada tanggal 2 Agustus 2005 , Rhoma irama mengumumkan telah menikahi artis sinetron Angel lelga secara siri pada tanggal 6 maret 2003 namun hari itu juga ia menceraikannya.
  • Marwah Ali  →  Ridho Rhoma (yang mempunyai Band Sonet 2 ), dan Nazila .
Marwah Ali ,Ridho Rhoma , Rhoma Irama

Rhoma Irama merupakan anak pertama dari pasangan Raden Irama Burdah Anggawirya dengan  Tuti Juariah , dan Rhoma Irama memiliki adik yang bernama
  1. Benny Muharam 
  2. Deddy Irama
  3. Herry Irama
Rhoma Irama juga pernah menempuh jenjang pendidikan .

  • SDN Kibono Manggarai , Jakarta
  • SMP Pondok 1 ,Jakarta
  • SMA Saint Joseph , Solo
  • Universitas 17 Agustus 2017 , Jakarta.
Ya Rhoma Irama sempat kuliah di Universitas  17 Agustus Jakarta , tetapi tidak menyelesaikannya ."Ternyata belajar diluar lebih asyik dan menantang " jawab Rhoma.Sahabat blogger Bang Haji juga ternyata menjadi rujukan penelitian ada kurang lebih 7 skripsi tentang musiknya telah dihasilkan. Selain itu juga , peneliti asing juga kerap menjadikannya sebagai objek penelitian seperti William H. Federick , doktor sosiologi Universitas Ohio , Amerika Serikat. Dia meneliti tentang kekuatan dan popularitas serta pengaruh Rhoma Irama pada masyarakat.

doktor honoris causa adalah gelar Rhoma Irama yang diberikan American University of Hawaii dalam bidang dangdut pada bulan Februari 2005.Namun ada sedikit hal-hal yang dipertanyakan oleh beberapa pihak . lalu kenapa ya ? dan ternyata karena eh karena....universitas ini diketahui tidak mempunyai murid sama sekali di Amerika Sendiri , dan hanya mengeluarkan gelar kepada non AS diluar negeri . Dan selain itu universitas ini tidak diakreditasikan oleh pemerintah negara bagian Hawaii. 

SONETA 

Rhoma Irama memberi nama groupnya Soneta karena Rhoma Irama teringat akan sajak yang terdiri empat bait (2 bait pertama masing - masing terdiri atas 4 baris , 2 bait terakhir masing-masing terdiri atas 3 baris ) sajak 14 baris yang merupakan satu pikiran perasaan yang bulat.Berikut Karya Rhoma Irama :

Album Soneta

  1. Soneta vol 1 - Begadang  (1973)
  2. Soneta vol 2 - Penasaran  (1974)
  3. Soneta vol 3 - Rupiah  (1975)
  4. Soneta vol 4 - Darah Muda (1975)
  5. Soneta vol 5 - Musik  (1976)
  6. Soneta vol 6 - 135.000.000 ( 1977)
  7. Soneta vol 7 - Santai (1977)
  8. Sonera vol 8 - Hak Azazi (1978)
  9. Soneta vol 9 - Begadang 2  (1978)
  10. Soneta vol 10 - Sahabat  (1979)
  11. Soneta vol 11 - Indonesia (1980)
  12. Soneta vol 12 - Renungan Dalam Nada (1981)
  13. Soneta vol 13 - Emansipasi wanita (1984)
  14. Soneta vol 14 - Judi (1988)
  15. Soneta vol 15 - Gali lobang tutup lobang (1989)
  16. Soneta vol 16 - Bujangan (1994)

Sebelum Soneta

Album POP

Rhoma Irama bersama The Galaxies Band

  • Djangan Kau Marah
Rhoma Irama bersama Zaenal Combo Band
  • Djangan Dekati Aku
  • Dirumah Saja 
  • Sip-sipan bedue
  • Biarkan aku pergi

Album Melayu

Rhoma Irama bersama Orkes Melayu Candraleka

  • Pelita hidup
Rhoma Irama bersama Orkes Melayu Purnama
  • Ke Binaria
  • Orkes Melayu Purnama
  • Melody Cintaku
  • Usah Diganggu
  • Malam Cemerlang
Aku saudaramu 
  • Ke pasar minggu
  • Malam Gembira
Rhoma Irama bersama Okes Melayu Sagita
  • Bertamu
Rhoma Irama bersama Orkes Melayu Pancaran Muda 
  • Didalam demo
Rhoma Irama bersama Orkes Melayu El- Sitara
  • Indandip
  • Tukang Ramal
  • Anak Pertama
Rhoma Irama bersama Orkes Melayu Soneta
  • Ratu dan  Raja
  • Pemburu
  • Risalah Penyanyi
  • Dangdut
  • Surat Terakhir
  • Ke Monas
  • Berbulan Madu
  • Gelandangan
  • Joget 
  • Janda Kembang
  • Berpacaran
  • Tiada Lagi
Film - film Rhoma Irama 
  1. Krisis x  (1975)
  2. Oma Irama Penasaran ( 1976)
  3. Gitar Tua Oma Irama (1977)
  4. Darah Muda (1977)
  5. Rhoma Irama Berkelana I (1978)
  6. Rhoma Irama Berkelana II (1978)
  7. Begadang (1978)
  8. Raja Dangdut (1978)
  9. Cinta segitiga (1979)
  10. Camelia (1979)
  11. Perjuangan dan Doa (1980)
  12. Melodi Cinta Rhoma Irama (1980)
  13. Badai diawal Bahagia ( 1981)
  14. Sebuah Pengorbanan (1982)
  15. Terjebak dalam dosa ( 1983)
  16. Satria bergitar ( 1984)
  17. Cinta Kembar ( 1984)
  18. Pengabdian (1985)
  19. Kemilau cinta dilangit jingga (1985)
  20. Menggapai Matahari (1986)
  21. Menggapai Matahari II (1986)
  22. Nada-nada Rindu ( 1987)
  23. Bunga Desa(1988)
  24. Jaka Swara (1990)
  25. Nada dan Dakwah (1991)
  26. Tabir biru (1993)
  27. Dawai 2 asmara (2010)
  28. Sajadah Kabah (2011)
  29. Sajadah Kabah (2014)
Selain itu juga Rhoma Irama juga pernah bermain diserial Televisi  yakni Saputangan Dari Bandung Selatan (1994),Ibnu Sabil (2002)dan Kampung Dangdut 2006.


Album Solo

  • Pemilu (1982)
  • Album Konser Soneta 1 (1983)
  • Takbir Lebaran (1984)
  • Persaingan (1986)
  • Haji (1988)
  • Modern (1989)
  • Haram (1990)
  • Purnama (1991)
  • Kehilangan Tongkat (1993)
  • Rana Duka (1994)
  • Sifana(1994)
  • Stress ( 1995)
  • Seni (1995)
  • Baca (1995)
  • Gulali ( 1995)
  • Viva Dangdut (1996)
  • Mirasantika (1997)
  • Puja (1997)
  • Reformasi (1998)
  • Shalawat nabi (1999)
  • The Rough Guide to the Music of Indonesia (2000)
  • Euforia (2000)
  • Syahdu  (2001)
  • Asmara (2003)
  • Jana jana (2008)
  • Azza (2010)
  • Ukhuwah (2011)
  • Kurang Garam (2014)
  • Album Partai Idaman (2015)
Sementara untuk formasi SONETA gruop pertama adalah :
  1. Rhoma Irama ( vokalis /gitar)
  2. Nasir (mandolin)
  3. Hadi (Seruling)
  4. Riswan (Keyboard 1)
  5. Shahab (keyboard 2)
  6. Ayub (Tamborine)
  7. Herman (bass)
  8. Wempy ( Rhytm)
  9. Kadir (kendang)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Rhoma Irama dan Soneta"