Sejarah Singkat Agama Budha

https://oangsun.blogspot.co.id/2018/03/sejarah-singkat-agama-budha.html

Budha adalah merupakan suatu agama yang diciptakan oleh Sidharta Gautama seorang putera raja dari Sakya.Pada mulanya orang tua Sidharta mempunyai cita - cita agar setelah dewasa Sidharta bisa menjadi raja yang besar .Namun keinginan orang tuanya ini tidak terpenuhi .Sidharta justru meninggalkan segala kehidupan yang mewah untuk mencari ilmu sejati tentang makna hidup ,Untuk mencapai cita - citanya Sidharta mengembara dari daerah yang satu kedaerah yang lain.

Setelah sekian lama Sidharta mengembara , akhirnya ia dapat mencapai apa yang disebut Bodhi yaitu kebangunan dan kesadaran yang sempurna .Kesempurnaan hidup yang berhasil dicapai Sidharta ini diperoleh tatkala ia bersemedi dibawah sebuah pohon Bodhi .Pada saat bersemedi ini Sidharta memperoleh berbagai godaan yang semuanya yang semuanya dapat diatasi olehnya.Akhirnya pada tahun 483 SM (sebelum masehi) Sidharta (Sang Budha) wafat di Desa Kusinagara . Ia mencapai nirwana yang sempurna yang disebut  pari nirwana.

Untuk menghormati Budha didirikan suatu bangunan suatu bangunan yang disebut Candi yang juga berfungsi sebagai tempat dilaksanakannya upacara keagamaan masyarakat Budha.


https://oangsun.blogspot.co.id/2018/03/sejarah-singkat-agama-budha.html
Patung Budha Kamakura Gunung Mihintale Anuradhapura , Sri Lanka

Perlu disini dijelaskan bahwa ada perbedaan antara yang mencolok antara bentuk Candi Budha dan Candi Hindu .Perbedaan ini terletak pada suatu bagian dalam sebuah Candi Budha yang disebut dengan stupa , dimana pada Candi Hindu bangunan beupa stupa ini sama sekali tidak ada .Menurut  kepercayaan masyarakat Budha , bangunan Stupa ini merupakan suatu bangunan tempat sang Budha mencapai Nirwana.

Mengenai kitab suci agama Budha yang menjadi dasar ajarannya disebut dengan ajaran Tripitaka yang artinya tiga keranjang .Tripitaka ini terdiri ini dari tiga himpunan pokok ajaran Budha yaitu :

  • Winayapitaka , yaitu kitab yang berisi tentang berbagai macam peraturan dan hukum dalam agama Budha
  • Sutrantapitaka ,yaitu kitab yang berisi tentang wejangan wejangan sang Budha
  • Abhidharmapitaka , yaitu kitab yang berisi tentang penjelasan keagamaan
Adapun bahasa yang dipergunakan dalam kitab Budha ini adalah Bahasa Pali yang merupakan Bahasa  Suci Agama Budha.

https://oangsun.blogspot.co.id/2018/03/sejarah-singkat-agama-budha.html
Daun Pohon Bodhi nampak dari dekat

https://oangsun.blogspot.co.id/2018/03/sejarah-singkat-agama-budha.html
Pohon Bodhi nampak dari jauh
Selanjutnya didalam agama Budha dikenal juga adanya 4 tempat suci yang selalu dijadikan tujuan para penziarah Budha.Keempat tempat itu adalah :
  1. Kapilawastu adalah tempat dilahirkannya Sidharta (Sang Budha)
  2. Bodhi Gaya adalah tempat sang Budha bersemedi dan mencapai Bodhi (orang yang mendapat wahyu
  3. Sarnath adalah Suatu tempat didekat kota Benares yang merupakan tempat pertama ketika sang Budha memberikan wejangan yang pertama kali.
  4. Kusinagara adalah tempat Sang Budha meninggal dunia.



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Sejarah Singkat Agama Budha"